Cara setor dan tarik tunai di ATM BCA tanpa kartu merupakan layanan Bank BCA untuk meningkatkan layanan terbaik mereka untuk para nasabah.
Dengan didukungnya perkembangan teknologi internet, menjadi kemudahan dalam bertransaksi perbankan.
Salah satunya yaitu dapat setor maupun tarik tunai di ATM BCA tanpa menggunakan kartu ATM, sangat menarik bukan?
PT. Bank Central Asia (BCA) salah satu Bank yang memiliki layanan seperti ini, dan sudah dapat di operasikan di hampir seluruh wilayah Indonesia.
Hal ini sangat menguntungkan bagi mereka yang membutuhkan uang tunai namun tidak membawa kartu ATM.
BACA JUGA : Cara Top Up OVO Lewat M Banking, Klik BCA dan ATM BCA
Karena tanpa kartu ATM pun kita masih dapat mengambil uang di mesin ATM, dengan beberapa syarat tentunya.
Apa saja syaratnya? untuk Anda yang ingin menggunakan layanan tersebut harus sudah mengaktifkan m-banking atau BCA mobile terlebih dahulu.
Cara Setor dan Tarik Tunai di ATM BCA Tanpa Kartu
Salah satu kemajuan yang diberikan oleh pihak BCA untuk semakin mempermudah nasabahnya dalam melakukan transaksi perbankan.
Informasi ini kami kutip dari laman resmi Bank BCA, sehingga Anda jangan khawatir lagi untuk melakukan transaksi terbaru ini.
BACA JUGA : Cara COD di Lazada atau Belanja Bayar Ditempat Dengan Mudah
Cara setor tunai di ATM BCA tanpa kartu
Langkah-langkahnya :
- Buka aplikasi BCA Mobile di ponsel Anda.
- Klik tombol m-BCA dan masukkan 6 digit kode akses.
- Buka menu “Cardless” di m-BCA, pilih “Setor Tunai”, dan pilih rekening yang diinginkan.
- Masukkan PIN m-BCA Anda, lalu dapatkan enam digit kode transaksi.
- Cari ATM Setoran Tunai BCA terdekat dan pilih “Tanpa Transaksi Kartu”.
- Masukkan nomor m-BCA dan enam digit kode transaksi yang diperoleh.
- Setor uang di ATM BCA dan pastikan jumlah yang disetorkan sudah benar.
- Selesai.
Cara tarik tunai di ATM BCA tanpa kartu
Dilansir dari halaman resmi PT Bank BCA ada beberapa langkah mudah untuk melakukan transaksi tarik tunak tanpa kartu ATM. Kok bisa? Baca terus ya.
Langkah-langkahnya :
- Buka menu “Cardless” di m-BCA dan pilih “Tarik”
- Pilih rekening sumber dana, nominal yang akan ditarik. Input PIN mBCA dan dapatkan 6 digit kode transaksi
- Cari ATM BCA Tunai terdekat dan pilih “Tanpa Transaksi Kartu”
- Masukkan nomor handphone m-BCA dan 6 digit kode transaksi
- Penarikan ATM, selesai!
BACA JUGA : Cara Top Up ShopeePay Lewat DANA Metode Terbaru
Kode transaksi yang diperoleh nasabah bersifat rahasia dan valid dalam waktu satu jam setelah mendapatkan kode tersebut dari BCA mobile. Jadi, jangan sampai ketinggalan deadlinenya ya!
Tapi jangan khawatir, jika tidak menggunakan kode tersebut, dana nasabah tidak akan berkurang.
Mudah bukan? itulah Cara setor dan tarik tunai di ATM BCA tanpa kartu yang dapat kami sampaikan di kesempatan kali ini. Terimakasih.